Percasi Fokus Lakukan Pembinaan Talenta Atlet Lokal
PORTAL BOGOR, Cibinong - Ketua Umum Percasi Kabupaten Bogor, Ajat Rochmat Jatnika mengatakan saat ini pihaknya sangat fokus dalam menggali dan menggembangkan potensi atlet catur di Kabupaten Bogor.
Ajat optimis kedepannya Percasi Kabupaten Bogor akan melahirkan para pecatur pecatur handal dan potensial serta bisa menjadi andalan Kabupaten Bogor pada ajang Porprov Jabar yang digelar empat tahun sekali.
Namun, kata Ajat, target jangka panjangya tentu Percasi Kabupaten Bogor harus mampu melahirkan kembali pecatur potensial seperti Arif Abdul Hafiz yang saat ini sudah bergelar Master Fide
"Arif Abdul Hafiz saat ini tengah mengikuti babak Play Off PON di Bandung. Mudah mudahan Arif Abdul Hafiz bisa tampil di PON 2024 dan mampu mendulang medali emas;" ujar Ajat Rochmat Jatnika, Senin, 27 November 2023
Lebih lanjut, sambung Ajat, Percasi Kabupaten Bogor akan terus melakukan oembinaan dan mensuport para atlet binaan Percasi untuk ikuti berbagai event catur tingkat nasional dan internasional.
"Kami sangat yakin Percasi Kabupaten Bogor kedepannya akan mampu melahirkan pecatur tangguh dan bisa jadi andalan Tim Catur Kabupaten Bogor, Tim Catur Jabar dan Tim Catur Indonesia," paparnya.
(Asep Syahmid)