Jaro Ade Ingatkan Calon Wakil Rakyat Untuk Bertanggung Jawab
PORTALBOGOR.COM, SUKAJAYA - Hadir dalam kegiatan seminar pelatihan strategi pemanfaatan digital marketing, tokoh Kabupaten Bogor yaitu Jaro Ade berikan pesan menohok untuk para wakil rakyat maupun calon wakil rakyat.
Pesan menohok Jaro Ade disampaikan pada sela-sela sambutanya dalam kegiatan seminar yang diselenggarakan di halaman kantor Kecamatan Sukajaya.
"Hati-hati, kalau jadi wakil rakyat hanya duduk manis dengan baju dan sepatu mengkilap tanpa sebuah tanggung jawab, itu tanggung jawabnya dunia akhirat." ujar Jaro Ade dengan tegas pada Sabtu, (11/11/2023).
Lebih lanjut, Jaro Ade pun menyampaikan pesan bagi masyarakat dalam menghadapi dinamika Pemilu 2024 nanti. Dimana kata Jaro Ade, jalani dan hadapi semuanya dengan senyuman.
Sebelumnya, melalui Direktorat Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka, dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Republik Indonesia (RI) ratusan pemuda dan pemudi se-Kecamatan Sukajaya diberikan pelatihan strategi pemanfaatan digital marketing bagi wirausaha baru, industri aneka, IKM kimia, sandang dan kerajinan.
Hal tersebut tampak terpantau pada kegiatan seminar yang diselenggarakan di halaman kantor Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor.
Hadirnya Kemenperin RI di wilayah Kecamatan Sukajaya tersebut tidak lain adalah upaya dari duet wakil rakyat Ravindra dan Aan Triana Al Muharom yang peduli akan SDM (Sumber Daya Manusia) pemuda.
Dengan hadirnya seminar yang diselenggarakan dibawah tenda sederhana di wilayah yang masih dalam proses pemulihan sisa-sisa bencana yakni, Kecamatan Sukajaya.***
(Dede Surya)