Game Online Bisa Buat Seseorang Jadi Gaming Disorder, Ini 5 Dampak Buruknya
PORTAL BOGOR - Bermain game online bisa membuat kita senang dikala mengisi waktu luang, bahkan ada yang menjadikan ajang untuk sekedar refreshing seseorang saat penat.
Namun, tidak semua orang demikian, ada saja yang menjadikan bermain game online sebagai kebutuhan dan prioritas paling tinggi dalam kehidupannya.
Ditambah, banyaknya macam game online yang mudah diakses oleh setiap orang membuat game online banyak digemari saat ini, dan dijadikan salah satu kebutuhan yang tidak bisa dilepaskan dari kehidupannya.
Fenomena ini disebut dengan gaming disorder, dikutip dari laman halodoc.com, gaming disorder adalah kondisi yang terjadi ketika seseorang tidak mampu mengontrol kegiatan bermain game.
Hal tersebut berdampak buruk bagi kehidupan seseorang yang mengalami gaming disorder, berikut ini lima aspek dari dampak buruk gaming disorder yang perlu kita ketahui.
1. Aspek Agama
Seseorang yang kecanduan bermain game online sering kali menyampingkan atau bahkan melupakan waktu untuk beribadah. Akibatnya, kualitas ibadah menjadi turun.
2. Aspek Psikologis
Banyaknya adegan kekerasan atau pembunuhan pada game online secara tidak langsung memengaruhi alam bawah sadar seseorang, akibatnya, mudah marah, moody-an, dan mudah berkata kasar.
3. Aspek Kesehatan
Tidak bisa dipungkiri dengan kecanduan bermain game online seseorang akan sulit untuk mengendalikan pola makan, istirahat, dan olahraga. Tentu hal ini akan membuat seseorang mudah sakit.
4.Aspek Akademik
Bagi seorang pelajar yang seharusnya giat belajar, namun, akibat kecanduan bermain game online menyebabkan performa belajar atau bahkan prestasinya menurun.
5. Aspek Sosial
Akibat asyiknya berekspresi di dunia game membuat seseorang lupa akan dirinya sebagai makhluk sosial dan enggan bersosialisasi dengan masyarakat.
Demikian lima aspek dari dampak buruknya kecanduan game online, perlu ada langkah serius dari seseorang yang terdampak dari fenomena gaming disorder. (Mutawarudin)